Saturday, April 19, 2014

Angeun Kacang ala Bunda Keia

ini masakan legendaris, kalau orang sunda seperti Bunda, kudu bisa nih bikin masakan ini :D

Bahan-bahan :

  • 250gr kacang merah, rendam dulu 1 jam supaya lekas empuk
  • 2 siung bawang merah, iris tipis
  • 1 ruas jari lengkuas
  • 2 lembar daun salam
  • 1 buah tomat merah, potong-potong
  • 1/2 kemasan terasi ebi, bakar
  • Asam jawa secukupnya
  • Garam, gula merah dan merica secukupnya
  • Air putih secukupnya

Cara membuatnya :
  • Didihkan air putih, masukkan irisan bawang, lengkuas dan daun salam
  • Masukkan kacang merah yang telah direndam, tutup panci, masak hingga kacang empuk
  • Tambahkan bumbu : garam, gula merah, asam jawa dan merica secukupnya
  • Tambahkan terasi bakar dan potongan tomat
  • Diamkan hingga mendidih, angkat, siap disajikan

Note :
  • Kalau mau cepat empuk, kacang merahnya selain direndam dulu selama 1 jam, bisa juga direbus terlebih dahulu. 
  • Bisa pakai kacang merah biasa, namun lebih pulen kalau pakai kacang merah endul
  • Masakan ini lebih enak disantap dingin, plus kerupuk aci, wuiihh nikmeeehhh :G

No comments:

Post a Comment