Halo semuanya... Bunda Keia cuma mau berbagi resep-resep rumah yang sederhana, mudah, namun tetap lezat dan bergizi.. Dan yang lebih penting, disukai oleh suami dan anak-anak tercinta. Selamat Mencoba...<3
Tuesday, December 20, 2011
Nasi Goreng Hijau ala Bunda Keia
Hhhmmm... Anak2 ga suka makan sayur?? nahh ibu2 jangan pada keilangan akal tuh buat ngakalinnya. Salah satu caranya, bisa pake nasi goreng hijau ini.. Yuukk kita coba :)
Bahan-bahannya :
- 3 piring nasi putih, agak dingin lebih baik
- 1 pack baby pakcoy/baby caesim, rebus hingga matang
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 3 buah sosis ayam/sapi atau baso, potong sesuai selera aja
- Margarine secukupnya untuk menumis
- Garam, lada putih, kaldu bubuk (jika perlu)
- Telur dadar untuk pelengkap
- Keju parut untuk pelengkap
Cara Membuat :
- blender sayuran (baby pakcoy/baby caesim), bawang merah dan bawang putih hingga halus, sisihkan
- panaskan margarine, tumis bumbu halus hingga wangi, masukkan sosis, aduk hingga rata
- masukkan nasi putih, aduk hingga rata
- tambahkan bumbu2 secukupnya, aduk hingga rata dan matang
- angkat, sisihkan
- siap disajikan dengan tambahan telur dadar dan keju parut
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment