Makanan ini diadopsi dari salah satu menu makanan di salah satu resto yg khusus menyajikan hidangan2 yg terbuat dari tahu, karena bunda sering beli di situ, iseng-iseng nyobain bikinnya, ternyata miriiip juga :D
Bahan-bahan :
- 4 buah tahu ukuran sedang, paling enak sih pakai tahu yun yi atau tahu yun sen
- 1 siung bawang putih
- 3 buah cabai rawit besar
- garam secukupnya
Cara membuat :
- Haluskan bawang putih, cabai rawit dan garam, sisihkan
- Goreng tahu hingga matang
- hancurkan kasar tahu, aduk dengan bumbu
- Siap disajikan
No comments:
Post a Comment