Tuesday, January 27, 2009

Caesar Salad ala Bunda Keia

Mmhh.. salad??? siapa mau????

Bahan-bahan:
Selada, siangi, cuci bersih
Timun jepang, iris sesuai selera
Bawang bombay, iris tipis
Keju cheddar, potong kecil2, panggang sebentar
Mayonaise secukupnya
Biji lada hitam, tumbuk kasar

Cara membuatnya:
Campur selada, timun dan bawang bombay
Tambahkan mayonaise dan lada hitam, aduk hingga rata
Taburi dengan keju panggang
Siap disajikan

Friday, January 23, 2009

Es Duren Spesial Bunda Keia

Mmmhhh.... sebenernya sih bunda ga terlalu nge-fans ama duren.. tp klu es duren... wahh suka ga nahan ama godaannya..:d

Bahan-bahan:
Duren, pastikan rasanya manis dan dagingnya tebal
Susu kental manis
Pisang cavendish/pisang ambon, potong kecil-kecil
Sirup rasa pisang susu
Es batu

Bahan untuk saus:
1 butir duren, ambil dagingnya, blender sampai halus
santan
vanili bubuk
gula pasir (bila perlu)
larutan maizena

Cara membuat saus:
Campur duren halus dan santan, jerang dalam api kecil
Tambahkan vanila dan gula pasir (bila perlu), diamkan hingga mendidih
Tambahkan larutan maizena, masak hingga mengental

Cara menyajikan:
Ambil duren, tata di gelas saji
Tambahkan pisang
Siram dengan sausnya,
Tambahkan susu kental dan sirop pisang susu
Sajikan dengan es batu

Spagheti Tek-tek Ala Bunda Keia

Wahh.. ayah, zio dan keia suka sekali pasta seperti spaghetti. Biasanya buat yang standard aja, spaghetti bolognese.. tp lidah indonesia ini kadang2 ingin dipuaskan juga.. mau coba??

Bahan-bahan:
Spagheti, rebus hingga matang (al dente), sisihkan
Dada Ayam Fillet, potong dadu
Paprika, potong memanjang
Bawang bombay, iris agak besar
Bawang putih, cincang
Daun jeruk, iris tipis
Air jeruk nipis
Air kaldu/air putih secukupnya
Margarine secukupnya

Bumbu-bumbu:
Lada hitam, garam, gula pasir, kaldu bubuk, kecap asin, kecap manis, cabe bubuk

Cara membuatnya:
Marinade ayam dengan garam, lada hitam dan kecap asin, sisihkan
Lelehkan margarine, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga wangi
Masukkan ayam, tumis hingga berubah warna, tambahkan air kaldu
Masukkan paprika, aduk-aduk
Masukkan spagheti rebus, dan irisan daun jeruk
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya, dan air jeruk nipis
Aduk-aduk hingga rata, tambahkan cabe bubuk (jika suka)
Angkat, siap disajikan

Lasagna Sayuran ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Zuchini, iris tipis-tipis
Cuka buah
Kecap asin
Kaldu cair instan
Keju Mozarella

Cara membuat:
Rendam irisan zuchini dalam larutan cuka buah, kecap asin dan kaldu instan cair
Diam kan sejenak
Tata zuchini dalam pinggan, beri parutan mozarella, tata kembali zuchini, mozarella, hingga berlapis-lapis
Panggang dalam oven, sampai matang
Angkat, sajikan

Puding Kentang Kukus ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Bahan 1:
Kentang, kukus, haluskan
Telur ayam
Gula pasir

Cara Membuat:
Kocok telur ayam dan gula pasir, masukkan kentang halus.
Simpan dalam pinggan, kukus sampai matang.
Angkat, sisihkan

Bahan 2:
Agar-agar bubuk warna putih
Gula pasir
Fruit cocktail kalengan
Puding Kentang

Cara membuat:
Tata fruit cocktail dan puting kentang dalam loyang agar-agar
Masak agar-agar putih sesuai petunjuk, siramkan pada loyang yang telah ada puding kentang dan fruit cocktail
Diamkan hingga mengeras, masukkan kulkas
Sajikan

Baso Kuah Spesial ala Bunda Keia




















Bahan-bahan:

  • Tulang Iga Sapi/Kaki Ayam, rebus hingga empuk (pilih sesuai selera)
  • Baso Urat, siap pakai
  • Baso Gepeng, siap pakai
  • Baso Sapi, siap pakai
  • Siomay, siap pakai
  • Baso tahu, siap pakai
  • Siomay kering, siap pakai
  • Caesim, iris
  • Bawang daun, iris tipis
  • Bawang merah, cincang halus
  • Bawang putih, cincang halus
  • Minyak goreng
  • Margarine secukupnya
  • Air kaldusecukupnya
  • Garam, gula pasir, lada putih


Bahan pelengkap:

  • Seledri, iris halus
  • Bawang goreng
  • Cuka
  • Kecap Manis
  • Kecap Asin
  • Sambal botol atau sambal cengek


Cara membuat:
  • Tumis bawang putih dan bawang merah sampai wangi dan berminyak, sisihkan
  • Didihkan air kaldu, masukkan tulang iga/kaki ayam
  • Tambahkan minyak bawang, daun bawang, bumbu-bumbu secukupnya
  • Masukkan baso, siomay, baso tahu, siomay kering
  • Masak hingga mendidih, angkat
  • Siap disajikan dengan bahan pelengkap

Es Lychee Puding Almond ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Puding Almond, potong dadu
Lychee kalengan
Fruit cocktail kalengan
Susu cair kalengan
Es batu

Cara membuatnya:
Campurkan seluruh bahan menjadi satu, siap untuk disajikan

Bahan puding almond:
Susu cair
Agar-agar bubuk
Gula pasir
Essence Almond
Cara membuatnya: campurkan semua bahan, masak hingga mendidih, tuangkan dalam wadah, biarkan mengeras

Es Melon Segar ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Melon segar, diserut memanjang
Nata de coco
Rumput laut siap pakai
Sirup rasa melon
Es Batu

Cara membuatnya:
Campurkan melon, nata de coco dan rumput laut
Tambahkan sirup melon dan air putih
Aduk-aduk hingga rata
Tambahkan es batu
Siap disajikan

Fruits Punch ala Bunda Keia

Uuhh.. panas-panas gini emg plg enak minum punch dingin..:D

Bahan-bahan:
1 liter Jus buah segar (bisa ngejus sendiri misal pepaya atau mangga, atau klu lg males bisa pake jus buah kotak ukuran besar)
2 sendok sayur Sirop ABC rasa orange
1 botol Sprite 1.5 liter
Jeruk nipis, potong melintang
Es batu secukupnya

Cara membuatnya:
Campur jus buah dengan sirup, aduk-aduk hingga rata
Tuangkan sprite
Tambahkan es batu dan potongan jeruk
Siap dihidangkan

Pastel Tutup Panggang ala Bunda Keia

Zio paling suka kentang, jd bunda harus rajin nih buat penganan dari kentang...

Bahan kulit:
Kentang, kukus, haluskan
Telur ayam
Garam
Tepung terigu (bila perlu)
Kuning telur untuk olesan

Bahan isi:
Wortel, potong kecil-kecil, rebus hingga matang
Buncis, potong kecil-kecil, rebus hingga matang
Daging sapi cincang
Bawang putih, cincang halus
Bawang bombay, cincang halus
Garam, gula pasir, kaldu bubuk, merica bubuk
Air kaldu

Cara membuatnya:

Isian:
  • Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga wangi
  • Masukkan daging cincang, masak hingga berubah warna
  • Tambahkan air kaldu sedikit, dan bumbu-bumbu secukupnya
  • Masukan wortel dan buncis, aduk-aduk hingga rata
  • Angkat sisihkan
Kulit:
  • Ambil kentang kukus yang telah dihaluskan, tambahkan garam dan telur ayam
  • Aduk-aduk hingga adonan kenyal, sisihkan
  • Ambil sebagian adonan kulit, atur dalam pinggan tahan panas, tekan-tekan supaya rata dibagian bawah dan pinggirnya
  • Isi dengan adonan isi
  • Tutup kembali dengan adonan kulit
  • Gurat-gurat dengan garpu, olesi dengan kuning telur
  • Taburi parutan keju cheddar
  • Panggang dalam oven hingga matang
  • Angkat, siap disajikan
Note:
kalau ga mau bikin pastel tutup, ini juga bisa loh dijadiin kroket kentang
Tinggal ambil adonan kulit, isi pake adonan isi, bentuk sesuai selera
gulingkan ke telur dan tepung panir, goreng dehh

Sop Tahu Istimewa ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Tahu putih
Baso sapi/ayam
Caesim, potong-potong
Bawang putih, cincang halus
Tomat
Air kaldu
Margarine

Bumbu-bumbu:
Kaldu bubuk, garam, gula pasir, merica bubuk

Cara membuatnya:
  • Tahu dipotong-potong bentuk dadu, lumuri dengan kaldu bubuk, goreng sampai matang
  • Angkat sisihkan
  • Lelehkan margarine, tumis bawang putih hingga harum
  • Masukkan caesim, tumis sampai agak layu
  • Tambahkan Air kaldu dan bumbu-bumbu secukupnya
  • Masukkan tahu goreng, masak hingga mendidih dan matang
  • Angkat, siap sajikan

Chicken Nugget Keju ala Bunda Keia



Anak-anak pasti sukaaa sekali chicken nugget. Knp ga coba bikin sendiri aja??

Bahan-bahan:

  • 200 gr Dada ayam fillet
  • 3 lembar Roti tawar
  • 250 ml Susu cair segar
  • 1 butir telur ayam
  • 1/2 dus Keju cheddar, diparut:
  • 1 siung Bawang bombay, cincang kasar
  • 3 siung Bawang putih, cincang kasar
  • Garam, gula pasir, merica bubuk secukupnya
  • Tepung panir, secukupnya
  • 3 butir Telur ayam, kocok lepas

Cara membuat:
  • Rendam roti tawar dalam susu cair, tambahkan ayam fillet, bawang bombay dan bawang putih, blender sampai halus
  • Tambahkan parutan keju dan telur ayam yang telah dikocok lepas
  • Beri bumbu-bumbu secukupnya
  • Angkat, simpan dalam pinggan tahan panas, kukus sampai matang
  • Setelah matang, diamkan sejenak hingga dingin
  • Setelah dingin, potong-potong sesuai selera
  • Ambil salah satu potongan, gulingkan kedalam telur ayam, tepung panir (bisa diulang dua kali supaya lebih renyah)
  • Begitu seterusnya sampai habis
  • Goreng dalam minyak panas, hingga kuning kecoklatan
  • Angkat, tiriskan
  • Siap disajikan
Notes :
Untuk isian, bisa bervariasi sesuai selera dan keinginan loh, bisa keju, sosis, sayur atau apa aja. Kalau misal anak ga suka sayuran, bisa tuh diisi sayuran seperti wortel rebus, brokoli rebus, bayam, atau sayuran lainnya sesuai selera, jadi anak2 tetep makan sayur but in a fun way..:)

Pu Yung Hai ala Bunda ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Wortel, diserut
Kol, diiris tipis
Jagung manis, dipipil
Bawang merah, iris tipis
Bawang putih, cincang halus
Daun bawang, iris memanjang
Dada ayam, direbus, suwir-suwir
Telur ayam, kocok lepas
Tepung terigu secukupnya

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, merica bubuk, kaldu bubuk

Bahan untuk saus:
Saus tomat botolan
Air kaldu
Bawang bombay, iris
Gula pasir, kaldu bubuk
Larutan maizena

Cara membuat:
  • Tumis bawang merah, bawang putih hingga harum
  • Masukkan wortel, kol, jagung, daun bawang, hingga layu
  • Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya, aduk-aduk hingga rata
  • Angkat, tambahkan ayam suwir, diamkan sejenak
  • Kocok telur ayam, tambahkan adonan sayur-ayam, aduk-aduk
  • Tambahkan tepung terigu secukupnya, beri bumbu-bumbu lg jika perlu
  • Goreng adonan sedikit demi sedikit hingga matang
  • Begitu seterusnya hingga adonan habis
  • Angkat, sisihkan, sajikan dengan sausnya
Cara membuat saus:
  • Tumis bawang bombay hingga harum
  • Tambahkan saus tomat dan air kaldu
  • Beri bumbu-bumbu secukupnya
  • Masak hingga mendidih
  • Setelah mendidih, tambahkan larutan maizena
  • Masak hingga mengental
  • Angkat, siap disajikan

Thursday, January 22, 2009

Steak Spesial ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Daging Sapi bagian has dalam, iris tipis
Dada ayam fillet, potong sesuai selera
Mentega secukupnya

Bahan rendaman:
Bawang putih yang telah dihaluskan
Garam
Kecap manis
Kecap asin
Merica bubuk

Cara membuat:
Rendam daging dan ayam dalam bahan rendaman, minimal 1 jam
Panggang daging dalam wajan anti lengket, bolak-balik hingga matang
Angkat, siap disajikan dengan Brown Sauce dan Bahan Pelengkap

Brown Sauce:
Tuangkan air kaldu dalam wajan bekas memanggang daging
Beri bumbu-bumbu secukupnya
Kentalkan dengan larutan maizena

Bahan pelengkap:
Kentang goreng
Rebusan sayuran (wortel, buncis)

Notes:
Kalau mau lebih enak, sayuran rebus bisa ditumis pakai mentega
Caranya:
Wortel dan buncis yang telah dipotong kecil-kecil, jagung manis pipilan, rebus hingga matang
Tumis bawang bombay cincang dengan mentega, masukkan sayuran rebus, masak sebentar
Sajikan

Balada Balado ala Bunda Keia

Berhubung balado bisa macem-macem, makanya bisa kita buat skalian ajah nihh....

Bahan-bahan:
Bahan Utama (bisa telur rebus, udang, atau kentang -> goreng hingga matang)
Daun salam
Air kaldu

Bahan halus:
Cabe merah
Bawang merah
Bawang putih
Tomat

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, kaldu bubuk

Tumis bumbu halus hingga wangi, tambahkan daun salam dan bumbu-bumbu secukupnya
Masukkan bahan utama, tambahkan sedikit air kaldu
Masak hingga asat dan matang, angkat
Siap disajikan dengan taburan bawang goreng

Pangsit Ayam Spesial ala Bunda Keia

Hidangan ini paling pas untuk hidangan buka puasa... mmhh... sedappp

Bahan-bahan:
250gr daging ayam cincang
Tahu putih, potong kecil-kecil
Bawang merah, iris tipis
Bawang putih, cincang halus
Kulit pangsit siap pakai
Kuning telur
Putih telur, untuk merekatkan kulit pangsit

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, kaldu bubuk, merica bubuk

Cara membuatnya:
Tumis bawang merah dan putih hingga wangi, tambahkan ayam cincang
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya, masak hingga ayam matang, angkat
Masukkan tahu kedalam adonan ayam, tambahkan kuning telur, aduk-aduk hingga rata
Ambil adonan ayam, masukkan ke dalam kulit pangsit
Rekatkan kulit pangsit dengan putih telur, bentuk sesuai selera
Lakukan terus hingga adonan habis
Goreng hingga kuning kecoklatan
Angkat, sajikan

Alternatif cara penyajian:
Ambil pangsit yang belum digoreng
Didihkan air kaldu, beri bumbu secukupnya, daun bawang iris, sawi hijau iris
Masukkan pangsit, masak hingga pangsit mengambang
Angkat, sajikan dengan bawang goreng

Soto Bandung ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
250 gr daging sapi, rebus hingga matang, potong dadu
Lobak, iris tipis, rebus hingga matang
Daun bawang, iris tipis
Air kaldu

Bahan yang dihaluskan:
Bawang merah
Bawang putih

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, merica bubuk, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
Tumis bahan halus hingga wangi, masukan air kaldu
Masak hingga mendidih, tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Masukkan daging sapi dan lobak
Masak hingga matang, angkat
Sajikan dengan bahan pelengkap

Bahan pelengkap:
Perkedel kentang
Kecap manis
Seledri, cincang halus
Bawang putih goreng
Bawang merah goreng
Irisan jeruk nipis
Sambal rawit: cabe rawit dan garam dihaluskan, beri air kuah soto dan air jeruk nipis

Terong Cabe Hijau ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Terong ungu, belah dua memanjang, kukus hingga matang

Bahan yang dihaluskan agak kasar:
Cabe hijau besar
Bawang merah
Bawang putih
Tomat

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
Tumis bahan halus hingga wangi, tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Tumis hingga berminyak
Masukkan terung kukus, aduk-aduk hingga rata
Angkat, siap disajikan

Baso Tahu ala Bunda Keia

Mmhh.. ini hidangan yang suka dibuat ibunya bunda sejak bunda masih kecil.. enak dehh..:D

Bahan-bahan:
15 potong tahu kuning, belah dua, korek isinya hingga tersisa kulit tahu kira2 0,5 cm, sisihkan hasil korekan
250gr daging sapi cincang
Toge, siangi
Daun bawang, iris tipis
Telur ayam, kocok lepas

Bahan yang dihaluskan:
Bawang putih
Bawang merah

Bumbu-bumbu:
Gula pasir, garam, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
Campur bahan halus dengan tahu hasil korekan, daging cincang
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Masukkan toge dan daun bawang, aduk-aduk hingga rata
Masukan adonan daging kedalam kulit tahu, hingga adonan dan tahu habis
Kukus baso tahu hingga matang
Kemudian, gulingkan baso tahu yang telah dikukus kedalam telur kocok
Goreng hingga kecoklatan
Angkat, siap disajikan

Tumis Jengkol Ikan Asin ala Bunda Keia

Jengkol???.. mmhh.. emg sih ga semua org suka. tp sebenernya klu dimasak spesial, bisa jd hidangan yang menggugah selera makan juga koq..:D

Bahan-bahan:
Ikan asin sepat, potong-potong, goreng kering
Jengkol rebus, iris tipis-tipis, goreng kering
Air jeruk purut
Minyak secukupnya

Bahan yang dihaluskan:
Cabe hijau besar
Bawang merah

Bumbu-bumbu:
Gula pasir, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
Tumis bumbu halus hingga berminyak
Tambahkan air jeruk purut dan bumbu-bumbu secukupnya
Masukkan ikan asin dan jengkol, aduk-aduk hingga rata
Angkat, siap disajikan

Sambal Hejo ala Bunda Keia

Bahan-bahan:

  • Bawang merah, potong besar2, kukus
  • Bawang putih, potong besar2, kukus
  • Cabe hijau besar, potong besar2,kukus (dpt diganti cabe kriting hijau)
  • Teri tawar besar, goreng, tiriskan
  • Petai, iris tipis, tiriskan
  • Air jeruk nipis
  • Terasi matang rebon asli, haluskan
  • Garam, gula pasir secukupnya


Cara membuatnya:

  • Haluskan bawang merah, bawang putih dan cabe hijau, kasar saja
  • Tambahkan terasi, air jeruk nipis dan bumbu-bumbu secukupnya
  • Masukkan petai dan teri, aduk-aduk hingga rata
  • Siap disajikan

Ayam Bumbu Cabe Hijau ala Bunda Keia



Bahan-bahan:

  • 1 ekor ayam pejantan (atau ayam kampung), potong-potong, lumuri dengan garam dan air jeruk nipis
  • Minyak goreng
  • Air kaldu/air putih


Bahan yang dihaluskan (agak kasar):

  • 10 buah Cabe hijau
  • 5 siung Bawang merah
  • 3 siung Bawang putih
  • 1 buah Tomat (jangan yang terlalu merah)
  • Garam, gula pasir, lada putih secukupnya
  • 1 buah Terasi matang rebon asli


Cara membuatnya:

  • Panaskan minyak, goreng ayam dalam api kecil hingga 3/4 matang, angkat, sisihkan
  • Tumis bahan halus hingga berminyak
  • Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya, aduk-aduk hingga rata
  • Masukkan ayam, tambahkan air kaldu
  • Masak hingga asat
  • Angkat, sajikan

Sambal Tempe ala Bunda Keia

Bosan dengan sambal?? ini bisa jadi alternatifnya...

Bahan-bahan:
Tempe, iris, goreng hingga kering
Bawang putih
Kencur
Cabe rawit hijau
Daun Kemangi

Bumbu-bumbu:
Garam, kaldu instan cair

Cara membuatnya:
Haluskan bawang putih, kencur, cabe rawit dan garam hingga halus
Tambahkan tempe goreng, ulek, kasar saja
Tambahkan kaldu instan cair, aduk hingga rata
Sajikan dalam piring saji
Taburi daun kemangi
Siap sajikan

Tahu Spesial Goreng Kering ala Bunda Keia

Sederhana, mudah.. tapi pasti ketagihan dehh..:D

Bahan-bahan:
Tahu kuning atau tahu putih besar, iris tipis
Bawang merah, iris tipis
Bawang putih, cincang
Cabe rawit besar, iris tipis
Minyak untuk menggoreng

Bumbu-bumbu:
Garam, kaldu bubuk

Cara membuat:
Lumuri irisan tahu dengan garam dan kaldu bubuk, diamkan sejenak
Goreng dalam minyak panas hingga kering
Angkat, tiriskan
Goreng bawang merah, bawang putih, cabe rawit, hingga kering
Angkat, tiriskan
Tata tahu goreng diatas piring, taburkan gorengan bawang dan cabe rawit diatasnya
Siap disajikan

Cah Pakcoy Pedas ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Baby pakcoy, siangi
Bawang bombay, iris
Bawang putih, cincang
Cabe rawit besar, iris
Air kaldu/air putih
Larutan maizena

Bumbu-bumbu:
Minyak wijen
Garam, gula pasir, kaldu bubuk

Cara membuat:
Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum
Masukkan pakcoy
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Tambahkan air kaldu
Masukkan cabe rawit
Beri larutan maizena
Masak hingga mengental
Angkat, sajikan

Cah Sukiyaki plus Baby Kailan

Bahan-bahan:
Baby kailan, potong daunnya, geprek batangnya
Daging sukiyaki
Bawang putih
Bawang bombay
Mentega secukupnya
Air kaldu

Bumbu-bumbu:
Minyak wijen
Saus tiram
Garam, gula pasir, lada hitam, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
Panaskan mentega, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi
Masukkan daging sukiyaki, tumis hingga berubah warna
Masukkan kailan, tambahkan air kaldu
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya, minyak wijen, saus tiram
Masak hingga asat
Angkat, sajikan

Cah Tofu Sukiyaki ala Bunda Keia

Ada tamu mendadak ke rumah??? Masakan ini dijamin ga bikin mati gaya dehh...

Bahan-bahan:
100gr daging sukiyaki (siap beli di supermarket)
1 bungkus tofu, potong-potong, goreng hingga matang
Paprika aneka warna, potong-potong
Bawang bombay, iris tipis
Bawang putih, cincang kasar
Tomat cherry, belah dua
Brokoli, ambil kuntumnya, rebus hingga 3/4 matang
margarine secukupnya
Air kaldu
Larutan maizena
Minyak wijen
Saus Tiram

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, lada hitam, kaldu bubuk

Cara membuat:
Panaskan mentega, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga wangi
Masukkan daging sukiyaki, tumis hingga berubah warna
Masukkan paprika, tomat, brokoli, aduk-aduk
Tambahkan air kaldu
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Tambahkan minyak wijen dan saus tiram
Masukkan tofu, aduk-aduk
Tambahkan larutan maizena
Masak hingga kuah mengental
Angkat, sajikan

Daging Sapi Spesial ala Bunda Keia

Wahh.. masakan satu ini mudah dan cepat sekali memasaknya. Namun soal rasa... wahhh nikmat bgt dehh, aplg klu dimakan sama nasi hangat.. mmmhh....:D

Bahan-bahan:
250 gr daging sapi sengkel atau has, rebus hingga empuk, iris tipis-tipis
Bawang bombay
Bawang putih
Air kaldu
Mentega secukupnya

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, merica bubuk, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
Panaskan mentega
Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, tambahkan air kaldu
Masukkan irisan daging sapi
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Masak hingga asat
Angkat sajikan

Notes:
Kalau mau daging cepat empuk tanpa presto, ada rahasianya juga, yaitu:
Iris daging tipis-tipis, taruh dalam wajan, tutup, masak dengan api kecil
sesekali bolak-balik, hingga air daging habis (bawaan daging itu sendiri, bukan ditambah.
Jika air daging habis namun daging belum empuk benar, boleh tambahkan air panas secukupnya). Cuma 15 menit, daging sudah empuk seperti dipresto.

Bitterballen ala Bunda Keia



Cemilan sehat dan enak? Salah satunya yaa bitterballen ini.. Yuk cicipin :)

Bahan-bahan:

  • 250 gr daging sapi cincang
  • 1 siung bawang bombay ukuran sedang, cincang halus
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 6 sdm tepung terigu, larutkan dalam air matang
  • 500 ml susu cair
  • 1 batang daun seledri, cincang halus
  • 2 sdm margarine
  • 3 butir telur ayam, kocok lepas
  • Tepung panir secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Bumbu-bumbu : garam, gula pasir, lada putih, pala bubuk, secukupnya


Cara membuat:

  • Panaskan mentega, tumis bawang putih dan bawang bombay, hingga wangi
  • Masukkan daging cincang, aduk hingga daging berubah warna
  • Tambahkan susu cair aduk-aduk hingga rata
  • Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
  • Masukkan daun seledri, aduk-aduk hingga rata
  • Angkat, diamkan hingga dingin
  • Ambil satu sendok adonan, bentuk bulat
  • Gulingkan dalam telur ayam, lalu tepung panir (jika mau lebih renyah, diulang dua kali)
  • Begitu seterusnya hingga adonan habis
  • Goreng hingga warnanya kuning keemasan
  • Angkat, siap disajikan


Notes:
Paling enak disajikan dengan mustard, saos tomat dan sambal botolan

Omelet Mie Sosis Keju ala Bunda Keia

Wahh klu liat judulnya sih.. ini makanan bergizi skali yaa.. cocok lah untuk bekal anak sekolah..:D

Bahan-bahan:
1 bungkus mie instan, remes-remes hingga hancur, rebus hingga matang, angkat, tiriskan
1 buah sosis ayam/sapi, belah 4, potong kecil-kecil
1/2 bks kecil keju chedar, parut
2 butir telur ayam
Minyak goreng secukupnya

Bumbu-bumbu:
Garam, merica bubuk, kaldu bubuk

Cara membuat:
Campurkan mie rebus, sosis, parutan keju, dan telur ayam, aduk hingga rata
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Panaskan wajan, ambil satu sendok adonan, masak hingga matang
Ulangi hingga adonan habis
Siap disajikan

Omelet Tahu Keju ala Bunda Keia

Hehe.. sebenernya masakan ini terinspirasi dari salah satu iklan, tp yaa tetep modifikasi sendiri sihh...

Bahan-bahan:
5 potong Tahu putih (kalau ga ada yang kuning juga gpp)
3 sdm Cheese Spread (kalau ga ada bisa pake keju parut)
3 butir Telur ayam
Margarine secukupnya

Bumbu-bumbu:
Garam, merica bubuk, kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:
Haluskan tahu putih hingga rata
Campurkan dengan keju, dan bumbu-bumbu secukupnya
Tambahkan telur, aduk-aduk hingga rata
Panaskan margarine, ambil satu sendok adonan, bentuk seperti lingkaran
Masak hingga matang, hingga seluruh adonan habis
Siap disajikan

Bola Kekok ala Bunda Keia

Hehehe.. ini kreasi masakan bunda untuk bekal anak sekolah... Dijamin anak-anak pasti suka..:D

Bahan-bahan:
Kentang, potong-potong, goreng hingga matang
Bawang merah goreng
Keju cheddar, potong dadu
Telur ayam, kocok lepas

Bumbu-bumbu
Garam, kaldu bubuk, merica bubuk

Cara membuat:
Haluskan kentang goreng dan bawang goreng hingga rata
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Aduk hingga rata
Ambil satu sendok adonan, tambahkan satu potong keju, bentuk bulat seperti bola
Begitu seterusnya hingga adonan habis
Gulingkan adonan bola kedalam telur ayam
Goreng hingga kuning keemasan
Angkat, tiriskan
Sajikan dengan saus tomat

Ayam Bakar Kecap ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
1 ekor ayam, potong-potong
Bawang putih, haluskan
Garam, kaldu bubuk
Kecap manis
Jeruk purut

Bahan olesan:
Mentega, lelehkan
Kecap manis

Cara membuat:
Lumuri ayam dengan jeruk nipis, bawang putih, dan kecap manis
Ungkep dalam api kecil
Tambahkan air jeruk purut, masukkan kulitnya juga
Masak hingga asat, angkat
Geprek ayam
Olesi dengan campuran mentega dan kecap manis
Bakar sambil dibolak-balik hingga matang
Angkat, sajikan

Ikan Bakar plus Sambel Kecap ala Bunda Keia

wahh.. klu ikan ini gampang bgt koq bikinnya.. ikannya jg bervariasi, bisa ikan bawal, ikan gurami atau ikan nila saja...

Bahan-bahan:
2 ekor ikan segar ukuran sedang
Bawang putih, haluskan
Garam secukupnya
Jeruk nipis secukupnya
Minyak goreng
Mentega
Kecap manis

Cara membuatnya:
Lumuri ikan dengan garam, bawang putih dan jeruk nipis, diamkan sejenak
Goreng dalam minyak panas, hingga 3/4 matang
Angkat tiriskan
Lelehkan mentega, tambahkan kecap manis secukupnya, angkat
Lumuri ikan goreng dengan campuran mentega kecap
Bakar sambil dibolak-balik hingga matang (bisa diatas arang atau diatas wajan anti lengket)
Angkat siap sajikan dengan sambal kecap

Sambal kecap
Bahan-bahan:
Tomat merah, iris-iris
Cabe rawit, iris-iris
Bawang merah, iris-iris
Kecap manis
Caranya:
Campurkan bahan irisan dengan kecap manis, siap untuk disajikan

Notes:
Untuk alternatif, bisa juga disajikan dengan sambal jahe yang terdiri dari parutan jahe yang dicampurkan dengan kecap manis

Pepes Tahu Sumsum ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Tahu bandung
Sumsum sapi, potong-potong
Tomat merah, potong-potong
Daun bawang, potong-potong
Daun Kemangi
Bawang merah
Bawang putih

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, merica bubuk, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
Haluskan bawang merah dan bawang putih
Masukkan tahu, haluskan
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Masukkan tomat, daun bawang, daun kemangi, aduk-aduk hingga rata
Masukkan sumsum sapi, aduk-aduk hingga rata
Taruh adonan tahu dalam pinggan tahan panas
Kukus hingga matang
Angkat, sajikan

Pepes Ayam ala Bunda Keia

Berhubung bunda org sunda, makanya harus bisa tuh bikin pepes2an alias pais2an... kali ini yang mau bunda sajikan adalah resep pepes ayam...

Bahan-bahan:
1 ekor ayam, potong sesuai selera
Santan kelapa
1 butir telur ayam
Daun bawang, potong agak besar
Tomat merah besar, potong agak besar
Kemangi secukupnya
Cabe rawit secukupnya (bila suka)
Daun pisang untuk membungkus

Bahan-bahan yang dihaluskan:
Bawang merah
Bawang putih
Kemiri
Kunyit

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
  • Tumis bahan halus hingga wangi, masukkan ayam yang telah dipotong
  • Masak hingga ayam berubah warna
  • Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
  • Masukkan santan, masak hingga asat
  • Matikan api, diamkan sejenak
  • Tambahkan telur yang telah dikocok lepas, aduk-aduk
  • Masukkan daun bawang, tomat, cabe rawit, kemangi, aduk2 hingga rata
  • Siapkan daun, bungkus ayam dalam daun sesuai selera (bisa satu-satu atau banyak sekaligus)
  • Kukus dalam dandang panas
  • Masak hingga matang, kira2 30-45 menit
  • Angkat, siap sajikan

Paru Goreng Kering ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
1/4 kg Paru sapi
Air untuk merebus
Garam secukupnya
Lengkuas, daun salam

Cara membuatnya:
Rebus paru sapi dalam air mendidih
Tambahkan garam, lengkuas dan daun salam
Masak sampai paru menjadi empuk
Angkat, dinginkan sejenak
Iris tipis-tipis

Bahan 2:
Lengkuas, diparut
Bawang putih, haluskan
Garam secukupnya

Cara membuatnya:
Campurkan parutan lengkuas, bawang putih dengan sedikit garam
Campurkan dengan paru yang telah diiris tipis
Goreng dengan minyak panas sampai kering
Angkat, tiriskan
Sajikan dengan sambal spesial ala bunda..

Sambal Spesial ala Bunda Keia

wahh.. kt org nih, klu mau disayang suami, hrs bisa bikin sambel... hehhe. syukurlah, sambel ala bunda ini adalah sambel yang paling disukai ama ayahzio di seantero jagat..:D

Bahan-bahan:

  • 7 buah Cabe merah besar
  • 3 siung Bawang merah
  • 1 siung Bawang putih
  • 1 buah Tomat merah besar
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1 potong terasi matang rebon asli
  • 2 buah jeruk purut, belah dua


Bumbu-bumbu:

Garam, gula pasir, kaldu bubuk

Cara membuatnya:

  • Haluskan cabe, tomat, bawang merah dan bawang putih, agak kasar saja, jangan sampai terlalu halus
  • Panaskan minyak, masukkan bahan yang telah dihaluskan
  • Tambahkan terasi dan bumbu-bumbu secukupnya
  • Kucurkan air jeruk purut, masukkan kulitnya sekalian kedalam wajan
  • Masak hingga matang dan berminyak
  • Angkat, siap sajikan

Dendeng Sapi plus Sambel Spesial ala Bunda

Idenya sih ini dari dendeng balado, berhubung ayah dan bunda suka sekali, jd meraba-raba deh pengen bikin sendiri. Hehehe.. wahh klu ada org padang asli, jangan marah yaa klu liat resep ini.. soalnya ini resep asli modifikasi sendiri...:D

Dendeng Sapi

Bahan-bahan:
Daging sapi tanpa lemak (bisa bagian paha)
Air untuk merebus
Sedikit cuka
Lengkuas, daun salam
Garam secukupnya
Minyak goreng

Cara membuatnya:
Rebus daging sapi dalam air mendidih, tambahkan cuka, lengkuas, salam, dan garam, hingga daging empuk
Angkat daging, hingga agak dingin, iris tipis-tipis
Geprek daging yang telah diiris dengan, hingga daging tipis dan melebar dan kering
Goreng dalam minyak panas hingga matang
Angkat, tiriskan
Hidangkan dengan sambal spesial ala bunda

Sup Daging Kacang Merah ala Bunda Keia

Ini hidangan favorit ayahzio...!!

Bahan-bahan:
250gr daging sapi bagian sengkel
Brokoli, potong kecil2, rebus setengah matang
Wortel, potong kecil2, rebus setengah matang
Kacang merah
Bawang daun, seledri
Bawang bombay, iris tipis
Bawang putih, cincang halus
Mentega secukupnya
Tomat merah, potong-potong

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, merica bubuk, pala bubuk, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
  • Rebus daging sapi dan kacang merah, kalau mau cepat, bisa pakai panci presto, sekitar 1 jam
  • Setelah empuk, potong-potong daging sapi berbentuk dadu, masukkan kembali kedalam kuah
  • Masukkan wortel dan brokoli yang telah direbus, bisa dengan air rebusannya
  • Masukkan tomat, bawang daun dan seledri,
  • Di tempat terpisah, tumis bawang bombay dan bawang putih dengan mentega, masukkan tumisan tersebut kedalam kuah daging, masak hingga mendidih
  • Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
  • Masak hingga matang
  • Angkat, sajikan

Wednesday, January 21, 2009

Sop Jamur Spesial ala Bunda Keia

Wahh ini termasuk masakan pertama yang bunda sajikan untuk ayah waktu pacaran dulu... apa gara2 ini kali ya, ayah mau nikahin bunda.. hehehe...

Bahan-bahan:
Jamur Shitakke segar, potong2
Daun bawang, iris
Seledri, iris
Bawang bombay, iris
Bawang putih, geprek
Tomat merah besar, potong-potong
Margarine secukupnya
Air kaldu ayam

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, merica bubuk, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga wangi, tambahkan tomat dan daun bawang
Masukkan jamur shitakke, tumis hingga jamur layu
Tuangi dengan air kaldu, biarkan hingga mendidih
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Masukkan seledri
Masak hingga matang, angkat, sajikan

Sop Buntut ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
1 kg buntut sapi, potong-potong, rebus hingga empuk, tiriskan
Wortel, potong agak besar, rebus, tiriskan
Daun bawang dan seledri, iris agak besar
Tomat merah besar, potong-potong
Mentega untuk menumis, secukupnya
Bawang goreng untuk taburan
Air kaldu sapi (sisa merebus buntut)

Bahan-bahan yang dihaluskan:
Bawang merah, bawang putih, haluskan

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, merica bubuk, pala bubuk, cengkeh

Cara membuatnya:
Tumis bumbu halus hingga wangi
Masukkan air kaldu, hingga mendidih
Tambahkan daun bawang, seledri, tomat dan bumbu-bumbu secukupnya
Masukkan buntut sapi dan wortel
Masak hingga matang
Angkat, taburi dengan bawang goreng
Sajikan

Note:
  • Memilih buntut sapi, kalau bisa ambil bagian yang agak kebawah, supaya tidak banyak lemaknya
  • Sayuran yang dimasukkan sesuai selera, dapat tambahkan buncis, kentang, brokoli
  • Kalau mau jadi sop buntut goreng, buntut jangan dimasukkan ke dalam kuah, namun disajikan terpisah setelah digoreng dengan menggunakan mentega

Botok Tahu Jamur ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Tahu putih yang masih segar, potong-potong sesuai selera
Jamur merang segar, kupas, iris/potong sesuai selera
Bawang Daun, iris
Tomat, bentuk seperti bunga
Santan kelapa
Air kaldu/air putih
3 butir telur ayam, kocok lepas

Bahan-bahan yang dihaluskan:
Bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, haluskan

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, merica bubuk, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
Tumis bumbu halus hingga wangi
Masukkan santan kelapa, tambahkan air kaldu bila perlu
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Biarkan hingga mendidih, matikan api, sisihkan sebentar
Tata tahu dan jamur di dalam pinggan tahan panas
Masukkan daun bawang dan telur kocok ke dalam adonan santan, aduk-aduk hingga rata
Siramkan kedalam pinggan yang telah berisi tahu dan jamur
Tambahkan tomat diatasnya
Kukus hingga matang, kurang lebih 45 menit
Angkat, sajikan

Garang Asem Ayam ala Bunda Keia


Nah klu ini makanan favorit keluarga besar BundaKeia...:D

Bahan-bahan:
1 ekor ayam, potong-potong secukupnya (bisa juga diganti udang atau daging sapi)
Belimbing wuluh
Santan kental
Air kaldu ayam/air putih
Cabe merah besar, potong besar2
Cabe hijau besar, potong besar2
Tomat merah besar, potong besar2
Daun bawang, ambil batangnya, iris besar2
Daun salam, batang serai

Bahan yang dihaluskan:
Bawang merah, bawang putih, kemiri matang, haluskan

Bumbu-bumbu:
Garam, merica bubuk, gula pasir, kaldu bubuk

Cara membuatnya:
Tumis bumbu halus hingga wangi
Masukkan ayam yang telah dipotong-potong, biarkan hingga ayam berubah warna
Tambahkan air kaldu, diamkan hingga mendidih
Masukkan belimbing wuluh, tomat, cabe merah, cabe hijau
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya, tambahkan daun salam dan serai
Masak hingga matang
Angkat, siap sajikan

Asem-asem Iga Sapi ala Bunda Keia

Nah klu ini adalah termasuk makanan favorit AyahZio... dan menjadi alternatif segar untuk hidangan hari raya, karena tanpa santan..:D

Bahan-bahan:

  • 1 kg Iga Sapi, tulang plus dagingnya, rebus hingga matang
  • 5 buah Belimbing wuluh, iris besar2 (jika susah didapat, dapat diganti asem jawa dan air jeruk nipis)
  • 3 Cabe merah besar, potong2
  • 3 Cabe hijau besar, potong besar2
  • 1 butir Tomat merah besar, potong besar2
  • 2 butir Tomat hijau, potong besar2
  • 5 siung Bawang merah, kupas, biarkan utuh
  • 3 siung Bawang putih, kupas, biarkan utuh
  • 2 batang Daun bawang, iris besar2
  • Daun salam, batang serai, daun jeruk, lengkuas secukupnya
  • Air kaldu sapi (sisa merebus daging)
  • Minyak goreng secukupnya


Bumbu-bumbu:

  • Garam, gula pasir, merica bubuk, pala bubuk


Cara membuatnya:

  • Tumis bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe hijau, tomat hijau, tomat merah, masukkan iga sapi
  • Tuangi air kaldu sapi, biarkan hingga mendidih
  • Tambahkan bumbu2 secukupnya
  • Masukkan daun salam, daun jeruk, batang serai, lengkuas
  • Masukkan belimbing wuluh
  • Masak hingga matang, angkat
  • Taburi bawang goreng
  • Sajikan panas-panas

Lidah Sapi Spesial ala Bunda Keia

Mmmh.. masakan ini adalah masakan spesial favorit zio, kakanya keia.. Dia suka sekali yang namanya lidah sapi...:D

Bahan-bahan:
Lidah sapi matang, iris tipis-tipis
Bawang putih, cincang kasar
Bawang bombay, iris
Susu cair secukupnya
Air kaldu/air putih
Puree tomat : Tomat merah, rendam dalam air panas sebentar, kupas kulitnya, buang biji, haluskan (jika sulit, dapat diganti dengan saus tomat botolan)
Keju cream atau keju cheddar parut
Kacang polong kalengan (untuk taburan, jika suka)
margarine secukupnya
Tepung maizena, larutkan dengan sedikit air (untuk pengental)

Bumbu-bumbu:
garam, gula pasir, merica bubuk, pala bubuk, kaldu bubuk

Cara membuat:
Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan margarine, hingga wangi
Tambahkan susu cair dan air kaldu, diamkan hingga mendidih
Masukkan puree tomat, keju cream secukupnya
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Masukkan lidah matang, aduk perlahan-lahan, supaya lidah tidak hancur
Diamkan hingga mengental dan asat
Angkat, simpan dalam pinggan, taburi kacang polong, sajikan

Note:
Untuk mematangkan lidah sapi, butuh proses yang agak lama dan panjang, biasanya sih hrs didiamkan semalam dulu biar warnanya merah, direbus setengah matang, kupas kulit kerasnya, baru dipresto supaya empuk. Nah setelah itu baru siap untuk dimasak.
Kalau sulit, pakai saja lidah matang yang siap untuk dimasak.

Cream Soup Ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
1/2 ekor ayam, ambil bagian dadanya saja, rebus hingga matang, suwir-suwir
Jagung manis kalengan, tiriskan
Jamur kancing kalengan, potong empat, tiriskan
Wortel, potong kecil-kecil, rebus, tiriskan
400cc susu cair tawar
Air kaldu ayam secukupnya (sisa merebus ayam)
1 siung bawang bombay, iris kasar
2 batang seledri dan bawang daun, ikat
1 butir tomat merah
Margarine secukupnya
Tepung maizena, larutkan dengan sedikit air

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, kaldu bubuk, merica bubuk, pala bubuk

Cara membuatnya:
Tumis bawang bombay dengan margarine hingga wangi
Masukkan susu cair dan air kaldu ayam, diamkan hingga mendidih
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Tambahkan bawang daun, seledri dan tomat utuh
Masukkan ayam rebus, jagung, jamur, wortel, diamkan hingga mendidih
Setelah mendidih, kentalkan dengan larutan maizena
Biarkan mengental, siap disajikan

Sajikan dengan Crouton (roti kering)
Cara membuatnya:
Roti tawar tanpa pinggiran, potong kecil2
Lelehkan mentega dalam wajan anti gores, goreng roti hingga kering
Sajikan

Puding Roti Kelapa Muda ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
1 bungkus roti tawar, potong-potong sesuai selera
250 cc susu murni rasa vanilla
3 butir telur ayam, kocok lepas
gula pasir secukupnya
kelapa muda secukupnya
kismis secukupnya
keju cheddar parut secukupnya

Cara membuatnya:
Didihkan susu murni, tambahkan gula pasir hingga pas manisnya
Diamkan hingga mendidih, diamkan sebentar
Masukkan roti tawar, kelapa muda, kismis kedalam adonan
Tambahkan telur ayam
Masukkan ke dalam pinggan tahan panas yang telah diolesi mentega
Taburi keju parut diatasnya
Panggang hingga matang, kira-kira 45 menit
Angkat, sajikan

Tumis Ayam Istimewa ala Bunda Keia

masakan ini mudah sekali membuatnya... namun sangat lezat dan pasti digemari keluarga...:D

Bahan-bahan:
1/2 kg Ayam, potong-potong sedang
Bawang putih, cincang halus
Bawang bombay, iris tipis
Air kaldu ayam/air putih
Margarine secukupnya

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, merica bubuk, kaldu bubuk, secukupnya

Cara membuat:
Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan margarine, hingga wangi
Masukkan ayam yang telah dipotong-potong
Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya
Tambahkan air kaldu/air putih
Masak dengan api kecil, hingga asat
Angkat, sajikan

Note:
Jika mau, sebelum asat benar, tambahkan margarine, supaya warnanya lbh indah...

Kentang Brokoli Saus Putih ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
Kentang tes, rebus, potong-potong sesuai selera
Brokoli, potong-potong, rebus (jangan terlalu matang)
Keju cheddar
Daun seledri, cincang halus

Bahan untuk saus putih:
Bawang bombay, cincang
Bawang putih, cincang
Susu murni tawar
Air kaldu ayam/air putih
Tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
Margarine secukupnya

Bumbu-bumbu:
Garam, gula pasir, merica bubuk, kaldu bubuk

Cara membuatnya :

Cara 1 : tanpa dipanggang
  • Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan margarine, hingga wangi
  • Masukkan susu murni dan air kaldu, masak hingga mendidih
  • Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya, aduk-aduk hingga rata
  • Kentalkan dengan larutan maizena, diamkan hingga mengental
  • Taburi dengan seledri cincang, aduk-aduk
  • Tambahkan kentang rebus dan brokoli rebus, aduk-aduk sebentar
  • Masukkan dalam pinggan
  • Taburi dengan keju parut
  • Siap disajikan
Cara 2 : dengan dipanggang
  • Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan margarine, hingga wangi
  • Masukkan susu murni dan air kaldu, masak hingga mendidih
  • Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya, aduk-aduk hingga rata
  • Kentalkan dengan larutan maizena, diamkan hingga mengental
  • Taburi dengan seledri cincang, aduk-aduk, sisihkan
  • Atur kentang rebus dan brokoli rebus dalam pinggan tahan panas
  • Taburi dengan keju parut
  • Panggang hingga matang, kira-kira 10-15 menit
  • Siap disajikan

Makaroni Panggang ala Bunda Keia

Bahan-bahan:
250 gr pasta makaroni, bentuk sesuai selera, rebus, tiriskan
1/2 bks keju cheddar
1 klg kornet sapi/ayam sesuai selera (dapat diganti daging asap, sosis, lidah asap sesuai selera)
jamur kancing kalengan, tiriskan, iris tipis (sesuai selera, dapat diganti)
jagung manis kalengan, tiriskan (sesuai selera, dapat diganti)
1 siung bawang bombay, iris tipis
3 siung bawang putih, geprek, cincang kasar
200cc susu murni tawar
200cc air kaldu ayam/air putih matang
4 butir telur ayam, kocok lepas
margarine secukupnya

Bumbu-bumbu:
garam, gula pasir, merica bubuk, pala bubuk, kaldu bubuk, secukupnya

Cara membuatnya:

  • Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan margarine, hingga wangi
  • Masukkan kornet, aduk-aduk hingga rata
  • Masukkan susu cair dan air kaldu, aduk-aduk
  • Tambahkan bumbu-bumbu secukupnya, biarkan hingga mendidih
  • Masukkan macaroni, jamur dan jagung, aduk2 hingga rata
  • Bagi 2 keju chedar, parut satu bagian kedalam adonan, aduk-aduk
  • Matikan api, diamkan sebentar
  • Masukkan telur ayam yang telah dikocok, aduk-aduk hingga rata
  • Tuangkan kedalam pinggang yang telah diolesi margarine
  • Taburkan parutan keju parut diatas adonan
  • Panggang hingga matang, kira-kira 45 menit
  • Angkat, siap disajikan
Note:
  • paling enak disajikan panas-panas, disertai sambal dan saos botolan
  • tambahan sayuran diberikan agar anak-anak mudah makan sayur